Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Arsiran di Tabel Word dan Excel 2010

Cara Membuat Arsiran di Tabel Word dan Excel 2010. Biasanya dalam membuat soal penilaian harian gambar matematika di word kita memerlukan arsiran pada tabel word. Selain membuat soal bisa juga dipakai saat membuat menu di tabel word dengan warna arsiran. Atau membuat tabel RPP 1 lembar kurikulum 2013 bisa pakai arsir agar tapil beda karena kebanyakan pakai warna, ya kan? Mengarsir cell tabel excel 2010 kurang lebih sama dengan cara membuat arsiran pada tabel word 2010. Hanya saya letak dan penyebutannya beda.


 

Sejauh ini biasanya membuat soal metematika bilangan pecahan cuma memakai warna di tabel word atau excel 2010. Selain diwarnai dengan warna tertentu, tabel bisa juga diberi arsiran dengan bermacam jenis opsi pola. Cara Membuat Arsiran Pada Tabel Ms Word dan Excel 2010 sangat perlu kita ketahui. Karena dapat kita pakai untuk menandai isi tabel tertentu.

Pemberian warna pada sel tabel menunjukkan ada suatu hal atau mempunyai makna yang khusus. Tetapi ketika dokumen harus di foto copy maupun printer yang ada cuman memakai tinta hitam dan bukan printer warna maka semuanya akan terlihat hitam semua. Oleh karena itu cara terbaik ialah memakai motif atau garis arsiran tertentu supaya text masih diketahui meskipun ditandai. Supaya tulisan atau text tersebut kelihatan maka kita perlu arsir.

Misalkan sel tabel word kamu warnai biru, merah, hitam, kuning , dan lain-lain kemudian di print di ganti jadi greyscale (hitam putih. Walaupun bisa diprint our dengan printer warna, tetapi setelah kamu perbanyak dengan fotocofy, maka apa yang terjadi? Pasti semua tabel yang sudah kamu tandai dengan warna-warni akan berubah menjadi hitam putih krn hasil dari fotocopy. Semua itu pernah sala almi Ketika membuat soal ulangan tengah semester 1 dan semester 1.

Pasti kita dibkin pusing, lagi-lagi kita harus menduplikat soal ke papan tulis agar bisa dipahami oleh siswa. Karena akan memusingkan untuk pembaca yang mendapatkan arsip dokumen fotocopynya saja. Oleh karena itu, seharusnya pewarnaan dipadukan dengan mengarsir tabel word.

 

Langkah-langkah arsir tabel pada microsoft word 2010 :

1. Seleksi cell di tabel yang akan kamu tambahkan arsiran

 

2. Kemudian pilih tab Design

 



3. Pada tab Design pilih Borders dengan mengklik segitiga kecil agar semua pilihan muncul. Kemudian pilih Borders and Shading.

Stepnya begini Design > Borders > Border and Shading. Lihat gambarnya agar lebh mudah dipahami.

 


4. Kemudian pilih tab Shading

 

5 . Pada Patterns bagain Style  klik tombol drop down pilih  Lt Up Diagonal


 

6. Klik Ok, maka hasilnya akan diarsir. Contoh hasilnya pada gambar dibawah.

 

 

Langkah-langkah arsir cell tabel pada excel 2010 :

  • Klik cell atau seleksi cell yang akan diarsir.

 


  • Kemudia ada du acara: bisa klik kanan atau pilih langsung Format > Format Cell. Seperti gambar dibawah ini. Kalau menggunakan klik kanan sama saja ya.

 


  • Pilih tab Fill seperti gambar berikut.

 


  • Pada bagian Patterns Style klik tombol drop down. Pilih pola arsiran yang disukai

 


 

  • Klik Ok, tereng-terenggg jadilah arsiran yang keren

 


Demikian Tips Cara Membuat Arsiran Pada Tabel Ms Word dan Excel 2010. Semoga bermanfaat dan silahkan share ke teman-teman. Jangan sampai teman mu belum mengetahui cara ini. Padahal kita setiap hari bermain ms word dan excel 2010. Untuk ms word 2017, word 2007 kurang lebih sama aja. Hanya tempat dan penyebutann saja berbeda.



Posting Komentar untuk "Cara Membuat Arsiran di Tabel Word dan Excel 2010"